11 Peluang Usaha di Desa Yang Menjanjikan dan Menguntungkan
Halo semuanya Selamat datang di blog ide bisnismu yang menghadirkan artikel tentang ide jualan, ide bisnis dan peluang usaha.
Doakan saja Mimin selalu diberikan kesehatan oleh Allah SWT, sehingga Mimin akan terus bisa update di blog kesayangan kita ini.
Kali ini Saya akan mengajak anda untuk membahas seputar bisnis yang bisa dijalankan di desa ataupun di kampung.
Jadi Tema kita kali ini adalah peluang usaha di desa yang menjanjikan dan menguntungkan.
Siapa tahu pembaca blog Ide bisnismu ini ada yang berada di desa dan membutuhkan ide-ide seputar peluang usaha yang bisa dijalankan di desa.
Ternyata ada banyak sekali peluang usaha yang bisa dijalankan di desa, orang desa jangan patah semangat karena Anda juga bisa sukses di desa.
Oke langsung saja kita masuk ke pembahasan tentang peluang usaha di desa yang menjanjikan dan menguntungkan.
Baca artikel ini sampai habis sehingga Anda mendapatkan poin-poin yang mungkin bisa memecahkan pikiran anda dan anda bisa mendapatkan ide usaha yang cocok untuk anda.
Peluang usaha di desa yang menjanjikan dan menguntungkan
1. Rental PlayStation
Usaha di desa yang akan kita bahas untuk pertama adalah membuka usaha rental PlayStation.
Saya rasa sampai saat ini rental PlayStation ini sangat dibutuhkan oleh banyak orang, mulai anak-anak sampai orang dewasa suka bermain game PlayStation.
Untuk membuka persewaan atau rental PlayStation tentu Anda membutuhkan modal yang cukup besar.
Karena modal ini dialokasikan untuk PlayStation itu sendiri, televisi, dan tempat yang nyaman untuk rental Anda tersebut.
Anda bisa menyewakan PlayStation 3, PlayStation 4 dan Playstation 5.
Tapi itu semua menyesuaikan dana anda, karena saat ini PlayStation versi terbaru adalah Playstation 5 dan harganya itu lumayan menguras kantong anda.
Terlebih lagi TV yang dipakai adalah TV Flat dengan ukuran yang besar hal ini agar pelanggan rental PlayStation Anda puas.
Jangan lupa siapkan juga camilan dan minuman ringan, karena biasanya orang yang bermain game itu tidak terasa tiba-tiba lapar dan haus.
Ini juga merupakan nilai tambah jika anda membuka rental PlayStation, Anda juga bisa mendapatkan Cuan dari makanan dan minuman ringan.
2. Jasa bimbingan belajar
Jika anda mempunyai kemampuan atau skill di bidang pendidikan Anda bisa membuka usaha jasa bimbingan belajar ini.
Karena dengan anda membuka usaha yang satu ini tidak membutuhkan modal yang besar, hanya bermodalkan pengetahuan yang luas.
Anda bisa membuka bimbingan belajar ini dengan pelajaran-pelajaran untuk anak sekolahan, disesuaikan dengan tingkat sekolah misalkan SD, SMP dan SMA.
Anda juga bisa membuka jasa bimbingan belajar khusus untuk materi tertentu.
Misalkan saja anda mempunyai skill di bidang bahasa Inggris, anda bisa membuka bimbingan belajar khusus bahasa Inggris.
Atau jika anda mempunyai skill di bidang komputer, anda bisa membuka bimbingan belajar khusus untuk belajar komputer.
3. Keramba jaring apung
Peluang usaha di desa yang menjanjikan dan menguntungkan yang satu ini bisa dijalankan jika di tempat anda terdapat semacam waduk atau sungai yang besar.
Karena biasanya keramba jaring apung ini memanfaatkan perairan yang luas.
Nantinya anda bisa mengisi karambak jaring apung itu dengan berbagai ikan, misalkan saja mujair atau nila.
Tapi biasanya untuk membuat karamba ini anda harus menyewa ke pihak pengelola waduk atau sungai yang berada di tempat anda.
Dan usaha ini bisa dijalankan bersama dengan kelompok nelayan yang ada di sekitar Anda.
Untuk memulai usaha keramba jaring apung ini memang membutuhkan modal yang cukup besar, akan tetapi sebanding dengan keuntungan yang akan didapat.
Jika anda mempunyai keramba jaring apung yang cukup banyak, siap-siap anda akan dijuluki sebagai juragan keramba.
4. Menjadi sub agen elpiji 3 Kg
Sepertinya jika anda menjadi sub agen elpiji 3 kg, anda akan mendapatkan pasar yang bagus karena LPG merupakan kebutuhan sehari-hari masyarakat.
Saat Anda membuka bisnis ini Anda tidak akan kuatir nanti jualnya Bagaimana dan siapa pembelinya, pastinya masyarakat sekitar akan mencari anda dan membeli elpiji 3 kg anda.
Namun untuk bisa membuka usaha sebagai sub agen elpiji 3 kg, Anda membutuhkan izin pada pihak yang bersangkutan.
Coba anda cari Bagaimana cara menjadi sub agen elpiji 3 kg sesuai peraturan yang berlaku saat ini.
Permohonan izin dan persyaratan administrasi harus dilengkapi untuk dapat menjalankan bisnis yang satu ini.
Untuk ketentuannya Anda bisa langsung datang ke Pertamina terdekat yang ada di tempat anda.
Anda wajib untuk menyelesaikan persyaratan administrasi dan untuk penjualan, anda bisa mengantarkan LPG 3 kg Anda ke toko-toko yang berada dekat di area anda atau nantinya orang sendiri yang akan produk tersebut di tempat anda.
Saya rasa bisnis yang satu ini wajib untuk saya masukkan ke daftar peluang usaha di desa yang menjanjikan dan menguntungkan.
5. Bisnis pot tanaman
Ide usaha yang selanjutnya akan kita bahas adalah membuat pot tanaman yang bisa dimulai dari Desa anda.
Biasanya pot tanaman ini dibutuhkan oleh orang-orang yang hobi menanam bunga atau tumbuh-tumbuhan.
Saat ini tren atau hobi tanam menanam atau bercocok tanam sangat luar biasa.
Peminatnya sangat banyak, Anda bisa cek sendiri di marketplace kesayangan anda, orang yang menjual pot untuk tanaman itu banyak sekali dan pembelinya pun banyak.
Ada beberapa jenis pot dibedakan berdasarkan bahan baku yang dipakai, seperti terbuat dari kayu, porselen, plastik, tanah liat dan semen.
Tapi yang saya lihat di tempat saya ada orang yang membuat pot tanaman yang terbuat dari semen, ternyata pot tanaman yang terbuat dari semen diminati oleh banyak orang.
Hal ini karena kekuatan yang dimiliki pot yang terbuat dari semen tersebut pastinya awet dan tahan lama.
Anda bisa mulai belajar membuat pot dengan bahan dasar apapun sesuai keinginan anda di internet.
Ada banyak tutorial yang tersebar baik di YouTube ataupun di website, sehingga akan mudah untuk belajar membuat pot tanaman sendiri dan menjualnya.
6. Bisnis pom Mini
Ide peluang usaha di desa yang menjanjikan dan menguntungkan yang berikutnya adalah bisnis SPBU Mini atau pom Mini.
Kita tahu bahwa bahan bakar bensin itu sangat dibutuhkan oleh masyarakat Sama halnya dengan kebutuhan pokok lainnya.
Karena perjalanan transportasi motor banyak orang yang membutuhkan bahan bakar bensin ini agar motornya bisa dipakai untuk ke tempat yang diinginkan.
Potensi dari bisnis ini sangat luar biasa besar, anda bisa kulak bensin atau bahan bakar ke Pertamina.
Yang saya lihat biasanya orang-orang kulak di pom yang besar itu menggunakan motor dengan tangki yang besar.
Ada pula yang bulat dengan menggunakan mobil sehingga nanti isi dari tangki mobil tersebut lebih besar dan bisa di ecer menggunakan pom Mini atau SPBU Mini anda.
Apa lagi jika di desa anda tidak ada pesaing sejenis yang menjual bensin, tentu potensi bisnis ini akan sangat besar.
Meskipun labanya tergolong sedikit, tapi kita memakai sistem kelipatan yang jika dikumpulkan atau diakumulasikan nanti hasilnya akan besar.
Anda bisa cek mesin pom Mini di internet harganya juga sudah tertera di situ Anda tinggal pilih mana mesin pom mini yang cocok untuk anda.
7. Bisnis aneka bibit tanaman
Dalam beberapa tahun terakhir ini banyak sekali orang yang hobi dalam bercocok tanam.
Yang awalnya orang-orang bercocok tanam karena mencari kegiatan di masa pandemi beberapa tahun yang lalu, kini menjadi kebiasaan yang terus dilakukan.
Ini menjadi peluang usaha buat Anda yang berada di desa dengan lahan yang luas, Anda bisa memulai untuk bisnis jual aneka bibit tanaman.
Tentu lingkungan di desa sangat mendukung jika digunakan sebagai pembesaran bibit tanaman.
Sumber air melimpah dan harganya murah kemudian polusi juga tidak terlalu besar.
Nantinya Anda bisa menjual aneka bibit tanaman tersebut secara online baik itu di marketplace ataupun di website buatan anda sendiri.
Beberapa bibit tanaman yang bisa anda Jual seperti bibit buah-buahan, sayur mayur, tanaman hias dan lain sebagainya.
Dengan semakin banyak varian bibit tanaman yang Anda tawarkan tentu akan semakin memanjakan konsumen untuk memilih tanaman mana yang cocok untuk mereka.
Jika anda sudah mempunyai nama dalam hal jualan aneka bibit tanaman dengan kualitas yang bagus tentu para konsumen atau pelanggan akan menjadi pelanggan tetap Anda sampai kapanpun.
Hal ini dikarenakan mereka sudah percaya dengan kualitas bibit tanaman yang Anda jual.
8. Bisnis sewa alat pertanian
Ide peluang usaha di desa yang menjanjikan dan menguntungkan yang berikutnya adalah bisnis rental yang berhubungan dengan alat pertanian.
Menurut saya hal ini adalah peluang yang sangat besar, ini karena pekerjaan yang berhubungan dengan pertanian itu di desa memang mayoritas.
Dengan adanya sebuah tempat di mana tempat tersebut menyewakan alat pertanian, tentu petani juga akan bahagia karena mendapatkan alat pendukung sebagai peralatan kerjanya.
Akan tetapi untuk memulai bisnis sewa alat pertanian ini membutuhkan modal yang sangat besar.
Jika anda mempunyai modal yang sangat besar anda bisa mulai usaha ini di desa anda.
Banyak sekali jenis mesin atau alat yang bisa anda beli dan sewakan ke para petani di desa anda.
Beberapa alat tersebut adalah mungkin alat untuk memanen tanaman, alat pembajak sawah dan alat lainnya yang pastinya dibutuhkan oleh petani.
Anda bisa riset di online kira-kira peralatan Apa yang dibutuhkan oleh petani, Anda bisa menyelesaikan dan menyediakan untuk mereka.
9. Ternak ayam kampung
Untuk Anda yang suka dunia ternak mungkin ini adalah salah satu bisnis yang bisa Anda jalankan di desa anda.
Modalnya tidak terlalu besar Akan tetapi jika dijalankan dengan baik untungnya luar biasa.
Biasanya dalam usaha ternak ayam kampung, biaya terbesar untuk bisnis ini adalah di bagian pakannya.
Ini adalah tantangan untuk Anda membuat pakan alternatif yang bisa menekan biaya operasional sehingga Anda bisa mendapatkan untung yang maksimal.
Mungkin Anda sebelum membuka usaha ternak ayam kampung, Anda bisa mulai untuk mencari informasi tentang pakan alternatif yang baik untuk ayam kampung itu seperti apa di internet.
Jika anda sudah mempunyai resep untuk membuat pakan alternatif tersebut saya yakin Anda bisa mendapatkan laba yang memuaskan dari peternakan ayam kampung tersebut.
Usahakan kandang sebersih mungkin sehingga bau kotoran ayam kampung anda tidak mengganggu lingkungan sekitar anda.
Nantinya hasil dari ayam kampung bisa dijual daging ayam kampung atau juga bisa anda jualan telur ayam kampung.
Untuk telur ayam kampung sendiri biasanya dijual ke para tukang jamu ataupun Anda juga bisa jual di pasar.
Untuk membantu pemasaran Anda juga bisa menggunakan social media seperti Facebook marketplace Untuk menjangkau orang-orang yang di sekitar Anda.
10. Bertani hidroponik
Ide peluang usaha di desa yang menjanjikan dan menguntungkan yang berikutnya adalah sistem hidroponik yang beberapa tahun terakhir lagi trend.
Tidak hanya sekedar trend, tapi memang pertanian hidroponik itu sangat memudahkan secara sistem agar pertanian modern tersebut berjalan semi otomatis.
Banyak sekali sistem hidroponik yang beredar Anda pilih sendiri mana yang cocok untuk anda.
Anda bisa menanam berbagai macam tanaman seperti sayur sawi, kangkung ataupun sayuran yang lainnya.
Medianya juga menggunakan air yang dicampur dengan pupuk sehingga menghasilkan tanaman yang segar dan bersih.
Jadi instalasi hidroponik itu biasanya menggunakan pipa dan rangka yang terbuat dari besi.
Kemudian dipadu dengan pompa air yang fungsinya adalah untuk mengalirkan air dan pupuk.
Sehingga operasional dari sistem tersebut semi otomatis dengan memanfaatkan tenaga listrik.
Untuk penjualan Anda bisa menggunakan media online hal ini diharapkan bisa menjangkau pasar yang lebih lebar lagi.
11. Bisnis pupuk organik
Saya rasa ide bisnis yang satu ini masih jarang untuk dijalankan oleh banyak orang.
Jadi peluang usaha di desa yang menjanjikan dan menguntungkan ini akan kita bahas dalam artikel di Idebisnismu.com ini.
Pupuk organik adalah sebuah pupuk yang terbuat dari limbah kotoran ternak yang diproses dengan menggunakan resep tertentu.
Untuk resepnya Anda bisa mencari di internet atau ikut kelas online yang membahas tentang pupuk organik ini.
Caranya tentu tidak terlalu sulit hanya saja untuk pengadaan bahan-bahan dari pupuk organik ini terkadang cukup menyusahkan.
Tapi tidak ada yang tidak mungkin, Jika dilihat dari Cuan yang dihadirkan oleh pupuk organik ini tentu Semua bisa saja terjadi.
Dengan memanfaatkan limbah dari kotoran ternak Anda bisa menjadi juragan pupuk organik yang ada di desa anda.
Nantinya pupuk organik ini bisa anda jual ke desa di sekitar Anda ataupun di kota juga bisa.
Anda bisa membuat pupuk organik yang biasanya sebagian besar terbuat dari kotoran sapi atau kambing.
Artinya kotoran tersebut dicampurkan dengan beberapa bahan sehingga menghasilkan pupuk organik yang bagus.
Sekian artikel yang membahas tentang ide peluang usaha di desa yang menjanjikan dan menguntungkan ini.
Semoga saja Anda mendapatkan Manfaat setelah membaca artikel ini.
Jangan lupa untuk mendapatkan artikel terupdate dari blog idebisnismu.com ini anda wajib untuk bergabung dengan komunitas kami di telegram idebisnismu .